SMK PUTRI Al-AZHAR
PROFIL SMK PUTRI Al-AZHAR
Latar Belakang

SMK Putri Al Azhar Kota Pasuruan didirikan tahun 2017, berlokasi di Jl. KH Wachid Hasyim Gg III Kota Pasuruan dan sekarang menetap di Jl. Ranggeh Selatan, Karang Sentul, Kec. Gondang Wetan Pasuruan Jawa Timur. SMK Putri Al Azhar berdiri dibawah naungan Yayasan Sunniyah Salafiyah dan memiliki satu jurusan bidang keahlian yaitu Tata Busana, SMK ini didirikan dengan tujuan sebagai sekolah berbasis pondok untuk menciptakan peserta didik yang berakhlaqul karimah yang berlandaskan syariat islam, cerdas dalam IMTAQ dan IPTEK. Latar belakang didirikannya SMK Putri Al Azhar oleh Habib Taufiq Assegaf selaku pembina Yayasan Sunniyah Salafiyah adalah karena banyak para remaja khususnya di kota Pasuruan yang akhlaqnya kurang sesuai dengan ajaran syariat islam.dan banyaknya wali santri yang menginginkan didirikannya SMK Putri Al Azhar di Kota Pasuruan.

SMK Putri Al Azhar Kota Pasuruan selalu mengalami perkembangan/ kemajuan setiap tahunnya, baik dari segi kualitas maupun kuantitas . Dari segi kualitas SMK Putri Al Azhar dapat mencetak lulusan yang berprestasi dalam bidang tata busana baik akademik maupun non akademik dibuktikan dengan adanya beberapa siswa yang mampu bersaing dan diterima di universitas ternama dan mampu menciptakan lapangan kerja sendiri sesuai dengan ajaran syariat islam dengan bakat dan potensi yang dimiliki siswa. SMK Putri al Azhar juga memiliki fasilitas pendukung kegiatan belajar mengajar yang tidak kalah dengan sekolah lainnya. Seperti: Lab. Tata Busana, Ruang Tata Boga, Perpustakaan, Lab. Komputer dan lain sebagainya. Sedangkan dari segi kuantitas, jumlah siswa baru di SMK Putri Al Azhar selalu mengalami peningkatan. Pada awal pendirian tahun 2017, SM Putri Al Azhar hanya memiliki 13 siswa dan di tahun ajaran 2020-2021 jumlah siswa SMK Putri Al Azhar sudah mencapai 41 siswa. Jumlah siswa tersebut sudah sangat baik karena SMK Putri Al Azhar selalu mengedepankan kwalitas dari siswa yang akan diterima baik dari segi sikap, minat, bakat, pengetahuan agama, khususnya dalam membaca kitab tatbiq.

Visi Sekolah

"Mendidik siswi yang bertaqwa, cerdas, berkompetensi dan berakhlakul karimah."

Misi
  1. Melaksanakan pendidikan dengan berdasarkan kurikulum SMK dari DIKNAS RI (K.13 ) dipadukan dengan muatan agama Islam yang diperluas sehingga menghasilkan siswi yang beriman dan bertaqwa kepada ALLAH SWT serta cerdas.
  2. Menyelenggarakan pendidikan untuk meningkatkan kemampuan konstruktif, kompetitif, daya pikir dan daya nalar positif siswi.
  3. Menjalin kerjasama yang baik antara pelaku pendidikan intern maupun ekstern
  4. Meningkatkan kedisiplinan dengan melaksanakan peraturan-peraturan yang telah disepakati bersama.
  5. Memberi bekal pengetahuan dan ketrampilan dasar kemandirian bagi siswi yang tidak melanjutkan sekolahnya untuk bekal terjun ke masyarakat.
Tujuan Jangka Panjang Sekolah
  1. Tujuan Umum
  2. Meningkatkan kepribadian, akhlak mulia, kecerdasan, pengetahuan, serta keterampilan untuk hidup mandiri, kompetitif, dan pengamalan ilmu agama islam serta mengikuti pendidikan lebih lanjut.

  3. Tujuan Khusus
    1. Menumbuhkembangkan kemandirian dan tanggung jawab peserta didik dalam mengikuti pembelajaran yang berlandaskan syariat Islam.
    2. Memfasilitasi kecepatan belajar, irama belajar, maupun gaya belajar peserta didik secara individual dan kelompok.
    3. Mengoptimalkan kemampuan, bakat, minat, dan/atau potensi yang ada pada peserta didik, khususnya dalam membaca kitab (tatbiq).
    4. Meningkatkan daya saing peserta didik di tingkat regional, nasional, dan internasional.
    5. Menciptakan proses pembelajaran yang mengasyikkan, menyenangkan, dan mencerdaskan, serta meningkatkan IMTAQ dan IPTEK.
    6. Mengoptimalkan seluruh sarana prasarana ataupun sumber belajar yang ada dilingkungan SMK Putri Al Azhar
Fasilitas Asrama :
  1. Catring 3 kali sehari.
  2. Laundry 15 kg/bulan.
  3. Ranjang,Kasur dan Loker
  4. Air minum di asrama
  5. Komunikasi (telepon) satu minggu sekali.
  6. Berobat di Klinik & Apotek Al Ma’unah
Kegiatan Sekolah dan Pondok Santri SMK Putri Al Azhar
NO Jam Jenis Kegiatan
1 03.30 – 04.00 Qiyamul Lail
2 04.10 – 04.30 Sholat Subuh berjama’ah
3 04.30 – 05.00 Wirid Subuh
4 05.00 – 05.30 Mandi Pagi
5 05.30 – 06.00 Ta’lim Bidayatul Hidayah
6 06.00 – 06.45 Sarapan
7 07.00 – 12.30 Sekolah Formal
8 12.30 – 12.55 ISHOMA
9 13.00 – 15.15 Sekolah Madin (Madrasah Diniyyah/pondok)
10 15.30 – 16.00 Sholat Ashar berjama’ah & wirid
11 16.00 – 17.00 Istirahat/Acara
12 17.00 – selesai Istighfar sore
13 18.00 – selesai Sholat Maghrib berjama’ah & wirid
14 19.00 – 19.30 Sholat Isya’ berjama’ah
15 19.30 – 19.45 Ta’lim Bahasa Arab
16 19.45 – 20.55 Makan Malam
17 20.00 – 21.00 Muthola’ah malam
18 22.00 Tidur Malam